H-13 Sejak Tanggal 11 Agustus 2015
Persyaratan Pendaftaran Asisten Dosen Akuntansi 2015/2016
- Minimal mahasiswa aktif jurusan akuntansi FEB UB semester 4
- IPK minimal 3,25
- Download formulir pendaftaran FORM PENDAFTARAN
- Melampirkan pas foto formal, beralmamater dengan backgound foto warna merah (file max 1 MB)
- Melampirkan scan KTM – sisi depan (file max 1 MB)
- Melampirkan scan Transkrip nilai yang berisi nilai semester 1 sampai dengan semester terakhir yang telah ditempuh
- Melampirkan surat lamaran untuk menjadi asisten dosen dengan mencantumkan 3 matakuliah yang diminati, urut sesuai prioritas. Nilai mata kuliah prasyarat minimal B+. Surat ditujukan kepada Yth. Ketua Laboratorium Akuntansi, Investasi dan Pasar Modal Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Brawijaya di Tempat. Surat lamaran berisi alasan pemilihan mata kuliah yang disebutkan (satu persatu sesuai urutan prioritas). Contoh surat lamaran bisa di download disini
- Melampirkan karangan “Jika Aku Menjadi Asisten Dosen” . Diketik di kertas A4, Font Arial 11 spasi 1,5 margin atas-bawah-kanan-kiri 2 cm. Berisi : motivasi menjadi asisten dosen, mengapa saya pantas menjadi asisten dosen dan ekspektasi yang ingin dicapai setelah bergabung dengan OADA
- Berikut adalah Mata kuliah yang ditawarkan dan mata kuliah prasyarat. Nilai mata kuliah prasyarat minimal B+
No. | Mata Kuliah yang Ditawarkan | Mata Kuliah Prasyarat | ||
1 | 2 | 3 | ||
1 | Pengantar Akuntansi 1 | PA 1 | PA 2 | AK 1 |
2 | Pengantar Akuntansi 2 | PA 1 | PA 2 | AK 1 |
3 | Akuntansi Keuangan 1 | PA 2 | AK 1 | AK 2 |
4 | Akuntansi Keuangan 2 | PA 2 | AK 1 | AK 2 |
5 | Akuntansi Keuangan Lanjutan | AK 1 | AK 2 | AKL |
6 | Akuntansi Biaya | AKBI | AKMEN | |
7 | Praktikum Akuntansi Keuangan | AK 1 | AK 2 | PRAK. AK |
8 | Praktikum Akuntansi Manajemen | AKBI | AKMEN | PRAK. MEN |
9 | Praktikum Sistem Informasi | SIA | SIM | PRAK. SI |
10 | Praktikum Perpajakan | PAJAK | PRAK. PAJAK | |
11 | Akuntansi Manajemen | AKBI | AKMEN | PRAK.MEN |
SEMUA BERKAS PENDAFTARAN, DIKIRIMKAN SEBAGAI ATTACHMENT KE oadahrd@gmail.com DENGAN SUBJEK NAMA_NIM_OPREK.ASDOS.
ATAU JIKA MENGALAMI MASALAH PENGIRIMAN, BERKAS DAPAT DISERAHKAN SECARA OFFLINE DENGAN DATANG LANGSUNG KE RUANG OADA.
NB : DIHARAP DATANG 15 MENIT SEBELUM TECHNICAL MEETING DIMULAI